Gudang Gas Elpiji Terbakar di Siantar, 5 Orang Sekeluarga Belum Ditemukan

 


Warga Jalan Panyabungan Kelurahan Timbang Galung, Kecamatan Siantar Barat, Kota Pematangsiantar dihebohkan dengan terbakarnya gudang penyimpanan gas elpiji, Sabtu (26/9/2020) sekitar pukul 20.30 WIB. Hingga pukul 21.30 WIB, lima orang dalam satu keluarga belum diketahui keberadaannya.

Lima orang sekeluarga itu merupakan penghuni rumah yang merangkap gudang gas elpiji. Sejauh ini belum ditemukan sumber awal atau penyebab kebakaran di gudang gas diketahui milik Aminuddin alias Ameng (67).

Lima unit mobil pemadam kebakaran (damkar) sempat mengalami kesulitan untuk mendekat guna memadamkan api. Sebab api semakin membesar disertai suara ledakan. Meski begitu, petugas tetap terus berusaha memadamkan api.



Personil Polres Pematangsiantar dan Polsek Siantar Barat serta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) juga kewalahan mengamankan lokasi kejadian karena warga berdesakan untuk melihat terjadinya kebakaran tersebut.

Warga sempat mendengar ada teriakan minta tolong dari lantai dua gudang gas. Namun petugas tidak dapat berbuat banyak karena kobaran api masih membesar, bahkan menjalar ke lantai tiga bangunan.

Camat Siantar Barat Arri S Sembiring mengatakan, lima orang yang belum ditemukan yaitu pemilik gudang Ameng, Yanti (39) dan tiga anaknya, yaitu Clarissa Kie (15), Kenrick Kie (12), dan Kenjiro Kie (6).


Keluarga korban, Riana Kie yang dihubungi Newscorner.id menyampaikan masih menunggu informasi dari petugas yang bekerja di TKP. Saat kejadian ada dua anggota keluarga yang berada di luar rumah, Hendra Kie bapak ketiga anak dan ibunya.


Sumber : newscorner



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel