KABAR DUKA Sempat Dikira Becanda, Histeris Setiba di Rumah Duka, Kecelakaan Avanza VS Bus Intra

 

ILA kekasih mendiang Fahrul Hanafi (22) tidak henti meneteskan air mata setiba di rumah duka

ILA kekasih mendiang Fahrul Hanafi (22) tidak henti meneteskan air mata setiba di rumah duka, Dusun IX Kenanga, Desa Lau Dendang, Senin (22/2/2021). 

Ila datang menumpang ojek online, ia sangat histeris saat melihat jenazah kekasihnya itu. 

Apalagi, keduanya sudah hampir setahun berpacaran. Berkali-kali ia menyeka air mata yang mengalir di pipinya. 

"Aku Mas (Fachrul), enggak bisa kayak gini," kata Ila.

Penampakan dua kendaraan yang terlibat Jalan Lintas Medan - Pematangsiantar Km 89-90, tepatnya Dusun V, Desa Naga Kesiangan, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai, Minggu (21/2/2021) malam
Penampakan dua kendaraan yang terlibat Jalan Lintas Medan - Pematangsiantar Km 89-90, tepatnya Dusun V, Desa Naga Kesiangan, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai, Minggu (21/2/2021) malam (HO / Tribun Medan)

Fahrul Hanafi merupakan satu dari sembilan korban meninggal dunia tragedi kecelakaan maut Toyota Avanza VS Bus Intra di Pabatu, Serdangbedagai, Minggu (21/2/2021) malam. 

Jelang pulang, Ila membeberkan berbagai cerita terakhirnya sebelum kabar duka menyeruak. 

"Hari Sabtu terakhir komunikasi. Belakangan ini kami jarang bertemu karena sibuk masing-masing," ujarnya. 

Sejoli ini adalah mahasiswa semester akhir di sebuah perguruan tinggi di Kota Medan. 

“Dia ngajak pergi sama rupanya dia pergi jauh seperti ini,” katanya. 

Ihwalnya Becanda 

Ila menyampaikan, ihwalnya mengira teman dari Fachrul bercanda alias iseng perihal kecelakaan yang terjadi di jalan lintas menuju Pematangsiantar. 

Ia sempat menduga bahwa rekan-rekan mending Fachrul hanya iseng menyebutkan pacarnya sudah meninggal dunia. 

"Tadi kawannya membuat postingan foto di media sosial, aku nanya mas Fahrul kenapa? Dia kecelakaan tadi malam di Tebingtinggi. Baru tadi pagi dapat kabar sekira pukul 08.00 WIB," ujarnya. 

Ia menuturkan, tidak ada tanda-tanda yang tidak mengenakan terkait Fachrul sebelum meninggal dunia.

Hanya saja, ia tidak memberi kabar tentang rencana kepergiannya 

"Dia tidak ada memberi kabar. Biasa ya dia bilang. Saya tidak hubungi, telepon," ungkapnya. 

Kronologis Peristiwa Kecelakaan dan Nama nama Korban Jiwa 

Seluruh penumpang toyota Avanza BK 1697 QV tabrakan dengan bus Intra BK 7091 TL meninggal dunia. 

Totalnya ada 9 penumpang yang meninggal dunia pda musibah kecelakaan di Jalan Tebing Tinggi-Pematang Siantar, Kecamatan Tinggi, Kabupaten Serdangbedagai. 

Di mana mobil Avanza BK 1697 QV merupakan rombongan remaja masjid Al Iman yang berada di Dusun IX Desa Lautdendang, Kecamatan Percutseituan Kabupaten Deliserdang.

Informasi dihimpun, Senin (22/2/2021) adapun  9 korban yang meninggal dunia dalam insiden ini yakni pengemudi mobil Avanza atas nama   Fahrul Hanafi (22) warga Jalan Dusun IX Kenangan Desa Lau Dendang Kecamatan Percut Sei Tuan.

Kemudian delapan orang penumpang lainnya Nur Anissa (22), Isma Al Jannah (24), Nadila Anggreyani Nasution (17).

Arzita (19), Rafika Anggreyani Nasution (17), Ahmad Ridho Zaki (16), Fiqih Anugrah (18) dan Juwita Asri Sormin (18) seluruhnya warga Jalan Dusun IX Kenangan Desa Lau Dendang Kecamatan Percut Sei Tuan.

Terkait data para korban, Dirlantas Polda Sumut Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda mengatakan, seluruh korban meninggal dunia di TKP.

"Kecelakaan maut ini terjadi Minggu malam sekitar pukul 21.30 WIB. Mobil Avanza dari Siantar ke arah Medan dan Bus Intra arah sebaliknya," ujarnya.

Lanjut Dirlantas, sesampainya di TKP daerah Pabatu, mobil Avanza mendahului kendaraan di depannya.

"(Karena) kurang berhati - hati dan tanpa perhatikan, arus dari arah sebaliknya, sehingga terjadi tabrakan dengan Bus Intra dari arah berlawanan," ungkap Kombes Valentino.

Sementara pantauan Tribun Medan di rumah duka, sepanjang Jalan Dusun IX, terlihat dipadati para pelayat.

Di mana ada empat rumah duka yang berada di lokasi ini.

Wujud Mobil Toyota Avanza 

Dua unit kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan di Jalan Lintas Medan - Pematangsiantar Km 89-90, tepatnya Dusun V, Desa Naga Kesiangan, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai, Minggu (21/2/2021) malam, telah diamankan Unit Laka Satlantas Polres Tebingtinggi.

Amatan wartawan Tribun Medan, Toyota Avanza dengan nomor polisi BK 1697 QV, nyaris tak berbentuk. Atap dan body samping hancur.

Sementara angkutan umum CV Intra mengalami pecah kaca di bagian depan.

Sementara itu, personel Laka Lantas Polres Tebingtinggi juga menyimpan barang pakaian kesembilan penumpang Avanza yang meninggal dunia dari kejadian ini.

Kanit Laka Lantas Polres Tebingtinggi Iptu Bambang Irawan mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, sebab sopir CV Intra masih dicari keberadaannya.

"Masih dalam penyidikan. Masih menunggu pengendara dari Bus. Jadi selanjutnya korban meninggal sudah dibawa keluarga ke Medan, Percut Seituan," ujar Iptu Bambang di kantornya yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol No. 1, Kota Tebingtinggi, Senin (22/2/2021).

Bambang menyampaikan kesembilan korban meninggal di mobil Avanza sudah dibawa pulang ke rumah duka di Desa Lau Dendang, Kabupaten Deliserdang. Seluruh korban dibawa pulang sekira Pukul 04.00 subuh tadi

"Ada 9 korban. Kronologisnya sementara dipersangkakan dari Avanza yang mengambil jalur ke kanan. Mereka satu kampung. Dugaan sementara, akibat kelalaian dari pihak Avanza. Penydikan masih dalam proses," singkat Bambang.

KECELAKAAN Sejoli Pengantin Baru Tewas Ditabrak Truk
KECELAKAAN Sejoli Pengantin Baru Tewas Ditabrak Truk (ilustrasi via kompas Lucky P)

Sumber: Tribun Medan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel